Pest control bertujuan untuk membuat kehidupan nyaman dan sehat manusia di area perkotaan, terhindar dari gangguan hama dan resiko penyakit maupun kerugian ekonomi yang ditimbulkan oleh hama tertentu. Peluang tersebut dilihat para pembisnis untuk mendirikan perusahaan pest control sehingga akan memperketat persaingan industri pest control. CV. Cikam City adalah perusahaan jasa yang bergerak di bidang Pemberantasan hama (Pest Control) dengan merk “CIKAM PEST”. CV. Cikam City berkomitmen memberikan pelayanan terbaik serta profesional demi terciptanya hubungan harmonis dan tercapainya tujuan utama dari pest control. CV. Cikam City memiliki staf teknisi yang terlatih dan menggunakan bahan kimia (Pestisida) yang direkomendasikan oleh Komisi Pestisida Departement Pertanian RI untuk melakukan pengendalian hama serangga, tikus dan rayap. Kami juga selalu memperbarui teknologi pengendalian hama.


Jamu adalah obat tradisional berbahan alami warisan budaya yang telah diwariskan secara turun-temurun dari generasi ke generasi untuk kesehatan. Pengertian jamu adalah bahan atau ramuan bahan yang berupa tumbuhan, bahan hewan, bahan mineral, sediaan serian (generik), atau campuran dari bahan tersebut yang secara turun temurun telah digunakan untuk pengobatan berdasarkan pengalaman dan dapat diterapkan sesuai dengan norma yang berlaku di masyarakat. Nama produk usaha adalah Jamu Tradisional Mbak Konik


Kedai Rey Thai Tea adalah suatu Usaha Perseorangan yang memproduksi minuman thai tea dengan variasi rasa dan topping. Lokasi usaha kedai Rey Thai Tea berada di Jalan Tawangsari Barat RT 19 RW 04, Tawangsari Kecamatan Taman, Kabupaten Sidoarjo. Proses operasional kedai Rey Thai Tea berada pada suatu lahan dalam bentuk outlet seperti booth penjualan minuman yang sudah awam di kalangan masyarakat. Kedai Rey Thai Tea ini menyediakan thai tea dengan berbagai beberapa varian rasa yaitu Milk Tea Bubble Gum, Milk Tea Red Velvet, Bubble Milk Brown Sugar, Milk Tea Chocolate, Thai Tea Original, Thai Tea Ice Coffe, Thai Tea Green Tea, dan Milk Tea Taro. Selain itu, thai tea juga dapat ditambahkan dengan variasi aneka topping seperti jeli, bubble, dan oreo. 

UMKM (Usaha Mikro Kecil Menengah) keripik Bu Sunar adalah UMKM yang bergerak dalam pembuatan kripik pisang dan kripik sukun di Desa Wonokarang Kecamatan Balongbendo Kabupaten Sidoarjo. Pemilik dari UMKM ini bernama Ibu Sunarsih, Berdiri pada tahun 2020 dan memiliki 2 tenaga kerja dalam lingkup keluarga sendiri. Dalam pemasarkan produk dari mulut ke mulut yang bersifat offline, kemasan menggunakan p;astik Cap Wayang. Untuk omzet perbulan berkisar 4 juta, namun tidak menutup kemungkinan nominal tersebut bisa saja turun karena dampak dari Pandemi Covid 19.

Produk turunan morang-moreng snack yaitu MbokYu dan D’Lombok. Rebranding adalah salah satu strategi branding ulang yang dilakukan untuk mempertahankan produknya agar lebih menarik dan untuk menyegarkan tampilan dan nuansa merek agar bisa untuk menjangkau pelanggan baru. Permasalahan yang menjadi kendala bagi mitra yakni belum memiliki NIB, belum memiliki sertifikasi halal untuk produk morang-moreng snack, kendala dalam pengembangan produk turunan (Mbok Yu dan D’Lombok) utamanya pada bagian desain kemasan, dan strategi pemasaran yang lebih efektif. Beberapa program kerja untuk membantu mitra diantaranya Program kerja yang pertama adalah tentang sertifikasi halal produk dimana salah satu persyaratannya adalah mitra harus memiliki NIB. Mendaftarkan mitra untuk mendapatkan NIB (Nomor Induk Berusaha), harapannya setelah mitra memiliki bisa lebih mudah dalam mengurus sertifikasi halal


Catering adalah istilah umum untuk wirausaha yang melayani pemesanan berbagai macam masakan (makanan dan minuman) baik untuk pesta maupun untuk penunjang kebutuhan suatu instansi. Mitra yang bergerak sudah cukup lama. Dulu bertempat di surabaya tetapi sekarang bertempat di salah satu daerah di sidoarjo. Nama mitra ini adalah Mekar Wangi Catering. Maraknya UMKM yang bermunculan membuat lonjakan pasar pemesanan ikut melonjak,banyaknya UMKM yang masih belum memiliki nomor usaha membuat mereka susah untuk membuat pasar produk secara maksimal dalam penjualan produknya


Bandeng presto dapat dikonsumsi oleh konsumen tanpa harus diolah kembali karena produk ini sudah melalui proses pemanggangan dengan menggunakan alat presto. Selain itu bandeng presto telah melalui proses pelunakan pada duri- durinya sehingga konsumen dapat menikmati ikan bandeng tanpa harus terganggu akan adanya duri bandeng yang dapat mengurangi kenikmatan ikan bandeng dimana duri tersebut dapat dikonsumsi. Presto Otak-Otak Bu Zuhro adalah Otak-otak bandeng olahan bandeng yang diperoleh dengan cara mencampur daging bandeng dengan bumbu-bumbu sehingga diperoleh produk baru tanpa menghilangkan cita rasa khas bandeng.


Pada program KKNT-KWU tahun 2021 Kelompok 46, dalam Program Kerja Kewirausahaan di sebuah UMKM dengan produk donat kentang dengan nama Pytta Donut yang terletak di desa Sidorogo RT 02 RW 05, Kecamatan Taman, Sidoarjo. Beberapa program kerja yang terlaksana meliputi pembuatan nama brand, pembuatan ulang logo dan stiker, pembuatan banner, pelatihan pembukuan sederhana, pembuatan serta pelatihan platform online,dan membatu dalam  survey pemasaran.

 


UMKM Sari Kedelai Legend yang berada di daerah Waru Gunung Surabaya. Kenapa dikatakan “Legend” karena sari kedelai ini sudah ada sejak tahun 2011, walau sempat berpindah tempat usaha dikarenakan penggusuran. Mitra sangat antusias terhadap kedatangan kami, terlihat bagaimana sang pemilik usaha “Ibu Sumiatun” dalam menyambut kami, Ibu Sumiatun berharap para Mahasiswa bisa membantu dan mendampingi UMKM Sari kedelai ini sehingga dapat semakin berkembang. Mitra bekerja keras, keinginan untuk maju, sikap mental positif, pola pikir kritis mempunyai logo dan label untuk produk, mempunyai pembukuan keuangan, dan memperluas pasar. Kami berharap, progam kedepan dapat tersedia alat produksi dengan teknologi semakin baik dan higiene sehingga dapat memenuhi kebutuhan pasar dan dapat bersaing dengan produk sejenis, serta kami berharap dapat juga menciptakan varian rasa dari sari kedelai.


Usaha  minuman tradisional “Sinom Manies Cak Endut” berdiri sejak 5 tahun yang lalu yang berlokasi di Jl. Raya Semambung no. 409 Dsn. Lopang  Kec. Driyorejo Kab. Gresik. Berdasarkan observasi dan diskusi langsung dengan mitra didapatkan beberapa permasalahan yang dihadapi yaitu pada aspek pemasaran dan aspek manajemen. Kita usulkan agar mulai untuk melakukan pemasaran secara online melalui social media Instagram, untuk menarik perhatian pengguna social media Instagram. Tim MBKM mendampingi mitra untuk membuat feed Instagram menjadi lebih menarik modern. Dengan mempromosikan Sinom Si Manies Cak Endut melalui endorsement influencer Instagram dengan pengikut lebih dari 20 ribu followers sehingga Sinom Si Manies Cak Endut dapat dikenal masyarakat luas dan permintaan Sinom menjadi meningkat.